Ticker

10/recent/ticker-posts

RUMAH ADAT BATAK TOBA: RUMAH BOLON (SUMATERA UTARA)

1. Letak Geografis
Suku Batak Toba berada di provinsi Sumatera Utara beribukota Medan, suku Batak Toba berasal dari sekitar pulau Samosir dan pinggiran Danau Toba, Prapat hingga Balige kontur tanah pada daerah Batak Toba umunya memiliki  tanah yang beragam mulai datar, miring, hingga terjal namun umumnya kondisi tanah yang datar tidak terlalu banyak, namun kondisi tanah pada umunya kering dan sangat baik untuk bertani


2. Etnis
wikipedia
Masyarakat Batak sangat memegang teguh adat salah satunya dapat dilihat dari marga yang tercantum pada nama mereka, marga  diperoleh dari ayah kemudian diturunkan ke anak-anaknya(laki-laki dan perempuan) dan seterusnya jika terjadi pernikahan marga akan diperoleh dari pihak pria.






Terdapat beberapa sub suku Batak yaitu:
  1. Batak Toba 
  2. Batak Mandailing 
  3. Batak Karo 
  4. Batak Simalungun dan 
  5. Batak Pakpak, 
Berikut adalah marga-marga yang berasal dari sub-sub suku Batak.
  1. Marga Toba: Sitompul, Aritonang, Aruan, Panjaitan, Sarumpaet, Siadari, Siagian, Siahaan dll.
  2. Marga Mandailing: Siregar, Nasution, Lubis, Harahap, Hasibuan, Batubara, Rangkuti, Rambe, Parinduri, Pane, Simbolon dll.
  3. Marga Karo: Ginting, Karo-karo, Perangin-angin, Sembiring dan Tarigan.
  4. Marga Simalungun: Damanik, Sinaga,Purba dan Saragih .
  5. Marga Pakpak: Angkat, Lingga, Manik, Ujung, Maha, Maharaja, Ujung dll.




pexels

IKLIM
Kondisi tanah Batak yang berbukit-bukit membuat mereka tinggal di daerah dataran tinggi atau pegunungan, hal itu juga yang membuat daerah tempat tinggal suku Batak memiliki suhu dingin dan sejuk hal ini juga yang mengawali terciptanya "Ulos" kain khas Batak yang umumny digunakan sebagai selimut. Ada tiga cara  suku Batak mengatasi iklim tersebut pertama dengan Matahari, kedua dengan Api dan yang terakhit dengan Ulos



gorganews
KEPERCAYAAN
-PARMALIM, merupakan sebuah sistem kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa namun dalam agama ini tidak mengenal sistem surga atau sejenisnya  belum jelas reward dan punishment atas perbuatan baik atau jahat pada kepercayaan ini.

Parmalim merupakan kepercayaan pertama suku Batak sebelum kedatangan agama Islam, Kristen, Budha, Hindu dll, jadi agama orang Batak aslinya bukanlah Islam, Kristen ataupun agama lainnya.

Namun sekarang penganut agama ini sudah sangat sedikit, hanya sekitar 0.01%

-ISLAM, pada awalnya masyarakat Batak tidak pernah terpengaruh oleh agama-agama luar hingga saat Ibnu Battuta mengunjungi Sumatera Utara dan mengenalkan meskipun tidak terlalu berpengaruh, melainkan dari beberapa pedagang seperti dari timur tengah yang berdagang di Barus, pedagang Minangkabau yang banyak menikahi wanita Batak, dan juga tidak  lepas dari pengaruh suku Melayu. Hingga sekarang Islam menjadi mayoritas di Sumatera Utara dengan jumlah penganut 63.91%

-KRISTEN/KATOLIK, ke Kristenan masuk ke tanah Batak melalui tiga utusan Pekabaran Injil Baptis Inggris yaitu Nathan Wards, Evansm dan Richard Burton masuk ke tempat tinggal suku Batak yang belum mengenal agama samawi, namun hal ini tidak berjalan lancar karena beberapa kendala termasuk bahasa, setelah itu datang beberapa utusan Penginjil seperti Borad of Commisioners for Foreign Misson, Rheinische Missionsgessellschaft, hingga diterima sekarang penganut agama Kristen dan Katholik sekitar 32% di Sumatera Utara





RUMAH ADAT
Rumah Bolon berasal dari kata Bolong yang berarti besar, rumah ini merupakan wujud dari adaptasi masyarakat setempat terhadap kondisi alam pada masanya, dan juga wujud penerapan kepercayaan dan adat isiadat.

Secara umum mirip dengan rumah adat lainnya yang berada di Sumatera yaitu menggunakan gaya rumah model panggung, sama hal nya dengan rumah adat Minang Aceh Palembang dll.



tobadetour
ORNAMENTASI
Gorga singa-singa melambangkan singa sebagai raja hutan, kuat, jago, kokoh, mampu dan berwibawa. Hal ini melambangkan kemampuan sosial dan ekonomi seseorang.

Gorga Ipon-Ipon atau gigi melambangkan suatu kelengkapan, manusia tanpa gigi sangat kurang menarik, begitu juga dengan bangunan ipon-ipon menambah keindahan dan keharmonisan bangunan ini


Gorga Ulu Paung terdapat di puncak rumah Gorga Batak. Tanpa Ulu Paung rumah Gorga Batak menjadi kurang gagah. Pada zaman dahulu Ulu Paung dibekali (isi) dengan kekuatan metafisik bersifat gaib.

FILOSOFI


Atap rumah bolon mengambil ide dasar dari punggung kerbau bentuk lengkungnya menambah nilai aerodinamisnya ketika melawan angin danau yang kencang, material terbuat dari ijuk yang mana sangat mudah ditemui di daerah sekitarnya dan atap merupakan bagian yang sangat suci bagi suku batak sehingga digunakan untuk menyimpan barang pusaka.









KONSTRUKSI
Bagian Bawah: Terdiri atas batu pondasi atau ojahan tiang-tiang pendek, pasak yang menusuk tiang, tangga.
Bagian Tengah: Terdiri dari dinding depan, samping, dan belakang
Bagian Atas: Terdiri dari atap di bawah, atap urur diatas urur membentang lais, rumah yang lama atapnya adalah ijuk.

Konstruksi atap, Penggunaan atap ijuk dengan bagian depan dan belakang yang meruncing ke atas, dengan sisi sisi yang melandai
sampai bagian bawahnya(penanggap) sehingga sosoran membuat aliran air lancar dan tidak terlalu deras ketika jatuh dari tritisan hal ini cukup menguntungkan menghindari genangan air hujan serata percikan air dari cucuran atap. Juga dapat menambah nilai keaerodinamisannya dalam melawan angin danau yang kencang.


ORIENTASI
Rumah adat Batak yaitu rumah Bolon memiliki orientasi menghadap ke arah utara dan selatan




Posting Komentar

0 Komentar